Seorang anak lelaki berusia 12 tahun di India bernama Anil Barela menelan ikan hidup sepanjang 9 centimeter ketika bermain dengan temannya di tepi sungai. Setelah menelan ikan itu, semakin lama Anil kesulitan bernafas dan kadar oksigen di darah bocah itu semakin menurun. Beberapa dokter langsung menggelar operasi begitu diminta untuk mengambil ikan hidup yang ternyata masuk ke paru-paru bocah ini.
Seperti yang dikutip Orange, Dr Pramod Jhawar mengatakan bahwa ikan tersebut hidup, namun kemudian mati ketika bronkospi selesai dilakukan. Ikan tersebut mengganggu fungsi dua paru-paru dan menyebabkan kurangnya asupan oksegen pada tubuh Anil.
Dokter spesialis tersebut akhirnya behasil mengambil ikan dari paru-paru Anil. Kasus memakan ikan hidup ini memang sering terjadi di india, namun tidak pernah ada ikan yang sempat hidup dan tersangkut di paru-paru. Dr Jhawar mengatakan bahwa ini kasus pertama yang muncul setelah 20 tahun silam.
www.isugosip.blogspot.com