![[imagetag]](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiyOrkCKaSuJgV0jIP8tQsFKvm9PluL-AciBS5pf2T2qtvCPSfWcyWAfWDNzNp3xfZnNnt3dUGEw9-CkGTjKmWhyphenhyphenuA5TfzxECUTPSshiSGv45jg2Qcf0EuzIeptW62Y_I1-JF0np2JSZqJl/s1600/lebaran-olla-ramlan-dilamar-aufar.jpg)
- Lebaran, Olla Ramlan Dilamar Aufar? | Idul Fitri merupakan ajang silaturahmi bagi siapa pun bagi umat muslim, begitu juga dengan Olla Ramlan. Salah satu presenter tidak tetap program musik DAHSYAT ini sempat bertemu dengan keluarga Aufar di Jakarta.
"Kemaren sih lebaran di Jakarta aja sama anak-anak, sama Mama dan keluarga Aufar. Saya juga berkenalan dengan keluarga besar Aufar," katanya, Jumat (24/08).
selain itu, layaknya tradisi orang yang merayakan Idul Fitri, hidangan seperti opor ayam selalu hadir untuk disantap bersama. Namun Olla menyanggah jika berkumpulnya kedua keluarga sekaligus meresmikan jalinan kasihnya dengan Aufar melalui lamaran.
"Sama aja tradisinya. Sholat Ied terus makan soto Banjar, opor ayam. Yang jelas keluarga ke keluarga tapi enggak ada acara yang gimana-gimana gitu (lamaran, red)," lanjutnya di RCTI.
Hanya saja yang pasti, dalam pertemuan tersebut seluruh keluarga Aufar hadir untuk saling mengenal. "Iya pasti sengaja diundang, ikut mengundang untuk merayakan bersama. Kemarin saya juga ke tujuh keluarga Aufar. Jadi acaranya dari pagi sampe malam," imbuhnya.
www.isugosip.blogspot.com